Teknologi Game

Nama : Syahrul Vitra Pratama
Kelas : 3IA21
NPM : 56419231


 

Sejarah Perkembangan Game

1. 1970-1975

Sejarah Video Game: 10 Tahap Perkembangan dari Era Awal hingga Terkini
techcrunch.com

Pada 1972, arcade game pertama di dunia dirilis pertama kali, yaitu Pong. Game tersebut menjadi legenda, membuat anak-anak kala itu mendatangi restoran dan toko-toko hanya untuk bermain.

Di tahun itu pula, satu bulan sebelumnya, konsol game pertama juga telah dibuat. Bernama Magnavox Odyssey, konsol ini dikisahkan sebagai konsol yang pertama kali bekerja sama dengan Nintendo untuk mengembangkan teknologi game lain.

2. 1976-1980

Sejarah Video Game: 10 Tahap Perkembangan dari Era Awal hingga Terkini
wikimedia.org

Atari 2600 muncul ke masyarakat dan memberikan dampak yang signifikan terhadap dunia game saat itu. Hingga di non-produksi lagi konsol tersebut terjual hingga 27.640.000 berkat hadirnya game bernama Asteroids di 1979. Satu tahun sebelumnya Space Invaders juga mengejutkan dengan mengejar pasar arcade game.

3. 1981-1985

Sejarah Video Game: 10 Tahap Perkembangan dari Era Awal hingga Terkini
nintendoeverything.com

Banyak game legenda diperkenalkan pada dekade ini. Mulai dari Pac-man hingga Mario. Untuk Mario sendiri, dia muncul ke permukaan tidak melalui judul gamenya sendiri, melainkan lewat game Donkey Kong di 1981. Di 1985, Nintendo juga mencetak sejarah dengan merilis konsol game pertamanya, Nintendo Entertainment System, yang mampu terjual di pasar hingga 60 juta unit.

4. 1986-1990

Sejarah Video Game: 10 Tahap Perkembangan dari Era Awal hingga Terkini
camelclutchblog.com

Persaingan dunia game semakin ketat. Banyak perusahaan baru yang sangat menjanjikan dalam menggarap konsol game, seperti SEGA yang merilis SEGA Genesis dengan dibarengi karakter ikoniknya, Sonic si landak. Pada era yang sama, game PC juga mulai berkembang.

Banyak permainannya yang sangat modern datang dengan konsep-konsep baru. John Madden’s Football adalah salah satu game legenda yang datang dari PC. Di era ini, game handheld pertama juga hadir bernama Gameboy pada 1989 yang terjual hingga 118 juta unit.

5. 1991-1995

Sejarah Video Game: 10 Tahap Perkembangan dari Era Awal hingga Terkini
youtube.com Kombat Kronicles

Nintendo mencoba kembali peruntungannya dengan menghadirkan Super Nintendo (SNES). Walaupun tak sesukses Gameboy, tetapi Nintendo cukup meraup keuntungan yang besar. Pada era ini, salah satu game kontroversial muncul di mesin arcade bernama Mortal Kombat.

Game ini berusaha menyaingi ketenaran Street Fighter II yang berasal dari Jepang. Pada 1995, melihat pasar game yang terus berkembang, Sony pun mengeluarkan konsol gamenya PlayStation yang di mana pada era itu menjadi konsol terfavorit orang-orang.

6. 1996-2000

Sejarah Video Game: 10 Tahap Perkembangan dari Era Awal hingga Terkini
retrogamer.net

Tak butuh waktu lama bagi Nintendo untuk mengeluarkan konsol terbarunya. Dengan nama Nintendo 64, mesin ini menjadi saingan PlayStation kala itu, diikuti dengan hadirnya SEGA Saturn.

Era ini juga mengawali game interaktif macam Dance Dance Revolution yang membuat pemain tak hanya menatap layar, tetapi juga bergoyang. Game online juga mulai diperkenalkan pada era yang sama.

7. 2001-2005

Sejarah Video Game: 10 Tahap Perkembangan dari Era Awal hingga Terkini
walmart.com

Dengan masuknya PlayStation 2 ke pasar, Sony mencapai masa kejayaannya. Konsol tersebut terjual hingga di angka 150 juta kopi dan hingga sekarang rekor tersebut belum ada yang bisa memecahkannya. Akan tetapi, Nintendo tetap terus berinovasi.

Dengan memperkenalkan GameCube, Nintendo DS serta Gameboy Advance, Nintendo membuktikan dirinya sebagai perusahaan yang paling aktif dalam mengembangkan game. Era ini juga memperkenalkan dua hal baru. Yang pertama adalah kehadiran Steam dan yang kedua adalah Xbox, konsol yang diproduksi oleh Microsoft.

8. 2006-2010

Sejarah Video Game: 10 Tahap Perkembangan dari Era Awal hingga Terkini
kotaku.com.au

Sony memperkenalkan konsol game terbarunya PlayStation 3. Konsol tersebut mengawali konsol game generasi ke-7 dengan kelebihannya yang memegang hak eksklusif untuk teknologi blu-ray.

Akan tetapi, pada era ini orang-orang lebih menggandrungi game interaktif. Hadirnya Wii dan game bernama Rock Band membuat orang-orang menginginkan kegiatan yang lebih aktif. Minecraft hadir di 2010 dan membuat viral dunia internet.

9. 2011-2015

Sejarah Video Game: 10 Tahap Perkembangan dari Era Awal hingga Terkini
theverge.com

Ke-hype-an dunia game seakan menurun. Konsol-konsol game tidak menemukan hal yang inovatif. Hanya pengembangan grafis saja yang tampak berbeda.

Terbukti dengan penjualan game yang tak terlalu fantastis jika dibandingkan dengan konsol-konsol sebelumnya. Nintendo 3DS mencapai 50 juta unit, Wii U bahkan tidak sampai 15 juta unit, serta Xbox One dan PlayStation 4 yang jika angka penjualannya digabung tidak mencapai 100 juta unit.

10. 2016-2020

Sejarah Video Game: 10 Tahap Perkembangan dari Era Awal hingga Terkini
theverge.com

Nintendo mengembalikan masa kejayaannya. Dengan memperkenalkan Nintendo Switch, Nintendo masih membuktikan dirinya sebagai perusahaan game yang paling inovatif dengan menghadirkan konsol rumahan yang tidak rumahan karena dapat dibawa dan dimainkan di mana-mana. Diperkirakan game yang akan berkembang di era ini adalah mobile game.

Potensi Besar Bisnis Game Developer

Berikut beberapa hal yang mendukung bahwa bisnis game developer ini memiliki potensi yang benar.

Sumber Daya Manusia

    Saat ini, terutama kalangan muda yang kreatif sudah sangat kreatif sudah sangan tertarik untuk terjun menjadi seorang game developer. jika anda lihat games di Google Play Store dari HP android, tentu bisa ditemui banyak sekali game yang dibuat oleh game developer dari indonesia dari mulai game bertema pendidikan, game anak-anak sampi game yang cukup rumit. ini menunjukan bahsa SDM kreatif sedang tumbuh signifikan saat ini.

Jumlah Industri Atau Perusahaan

    Jika dilihat dari sisi jumlah industri atau perusahaan yang menaungi para game developer ini, angkanya masih sedikit. Ini berarti, potensi persaingan masih cukup terbuka lebar. Oleh sebab itu, ketika Anda menginvestasikan dana Anda pada game developer yang memiliki konsep game yang menarik, tentu menjadi investasi yang produktif karena didukung oleh SDM yang kreatif seperti sudah dijelaskan di atas. Bahkan, SDM kreatif ini bisa memberikan keuntungan yang lebih jika disertai dengan fasilitas dan teknologi yang memadai.

Teknologi Yang Terus Berkembang 

    SDM kreatif atau game developer tentunya membutuhkan teknologi yang memadai untuk mempermudahkan kerja dan meningkatkan kinerja mereka. beruntungnya, saat ini sudah banyak teknologi yang bahkan sudah ditingkatkan untuk mereka membuat serta mengembangkan game, Artinya, potensi ini terus berkembang. Oleh karenanya, investasi bisnis game developer ini juga akn terus berkembang seiring dengan perkembangan teknologi yang ada.

Pasar Lokal Dan Global

    Pasar merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk diperjatikan ketika anda terjun ke dalam dunia bisnis. Pasar sudah seharusnya menjadi pertimbangan utama karena pasar berkaitan dengan peluang serta keuntungan yang bisa diraih. Saat ini, pasar game sangan terbuka lebar. Terlebih jika game yang dibuat oleh game developer ini bisa dimainkan oleh siapa saja, Tentu akan banyak keuntungan yang bisa didapatkan
    
    Tidak menutup kemungkinan jika bahasa yang digunakan dalam game tersebut menggunakan bahasa inggris yang mudah dipahami, tentunya bukan hanya pasar lokal yang akan tertarik dengan game tersebut tetatpi juga pasar global.
    
    Selain beberapa poin diatas yang menunjukan bahwa sebagai Instrumen Investasi, game developer juga bisa memberikan keuntungan, Anda juga harus ingat bahwa jumlah pasar dari sebuah game tak terbatas. karna hal ini dikarenakan pencipta dan pemain game tidak akan merasa bosan walau ada banyak game yang ditawarkan. Artinya, game developer bisa terus kreatif menicptakan game-game baru sehingga dana investasi bisa terus mengalir. dan game harus dibuat seprofesional dan semenarik mungkin mungkin dengan harapan semua konsumen bisa menikmatinya. 

Review Jurnal 
Judul : Pemanfaatan teknologi game untuk pembelajaran mengenal ragam budaya indonesia berbasis android
Penulis : Putri Ludvyah Ekawati, Achmad Zakki Falani, S.Kom., M.Kom
Alamat Link :  https://www.e-jurnal.com/2016/09/pemanfaatan-teknologi-game-untuk.html
Kesimpulan : Perancangan skenario game dibuat berdasarkan kebutuhan kurikulum tentang pengenalan budaya Indonesia dengan level permainan diletakkan pada masing-masing daerah agar pemain dapat mengenal dan membedakan budaya khas dari daerah tersebut. Game amazing culture of indonesian bertema indonesia dengan genre puzzle game yang dikemas dalam bentuk hidden object game. Pada masing- masing level daerah disertakan NPC (Non-Player Character) berupa waktu agar permainan lebih menarik dan menantang.

Daftar Pustaka : https://www.idntimes.com/tech/games/abraham-herdyanto/10-tahap-perkembangan-sejarah-video-game-dari-era-awal-hingga-sekarang-1/10





Comments